Selasa, 19 Mei 2015

What Should I Write Today?


 


          Setidaknya kalimat itulah yang menjadi pikiranku disetiap pagi. Memikirkan apa yang harus aku tulis dan bagaimana aku menulis. Menulis buatku adalah hal yang paling pas untuk mengekspresikan diri. Aku mengerti apa isi pikiranku setelah aku membacanya. Sempat dulu terpikir bahwa orang yang suka menulis  itu sama halnya dengan orang yang menggambar, sama-sama suka ngebuangin kertas. Tapi sekarang kutemukan itu semua jauh berbeda. Menulis dan menggambar menjadi kaitan erat dalam diriku sekarang. Lewat gambar aku berekspesi tentang perasaan yang sulit dijelaskan lewat kata.  Tapi sekarang ekspresiku lebih banyak tertuang lewat kata. Tentang kejadian demi kejadian yang aku tulis selama ini. Tenteng cinta yang pergi. Tenteng persahabatan yang entah akan jadi apa. Tentang pertemuan yang pasti berakhir pisah. Tentang tangisan. Tentang tawa. Tentang semuanya yang aku rasa. Kini kupercayakan semua rasaku lewat kertas dan keyboard. Karena mereka menerima apa saja keadaanku menerima apa saja yang kutulis. 

        Sekarang bagaimana denganmu? Apa yang kau lakukan untuk menunjukkan atau sekedar melampiaskan ekspresi? Kalau aku memilih menulis. Karena dengan menulis, aku akan membaca tulisanku dan menyadari bahwa kehidupanku pernah se-rempong ini. Keadaan yang  tak pernah kubayangkan, membuka masa lalu untuk kujadian pelajaran  disetiap langkah. Aku tau ada ribuan penulis di dunia. Karya mereka jutaan kali lebih bagus dari pada aku. Tulisan mereka lebih menarik,  lebih menggigit, mengalun ritme yang menimbulkan gejolak hati. Aku tau, dan aku tak peduli. Karena seorang penulis hebat pernah bilang,  kalo kita mau nulis. Ya nulis aja. Ngga perlu takut, takut nggak keren, takut nggak komersil, yang perlu kau lakukan hanya tetap menulis dan menulis. Keluerka apa yang aku piker menjadi tulisan. Adar semua idemu tak hanya bersemaayam dikepala. Agar kau dikenang dengan tulisanmu. “jika kau bukan anak raja atau anak ulama besar . maka menulislah!” , begitu kata Imam Al Ghazali. So, keep calm and write.

haniyahsari 20 mei 2015, yang tulisannya masih belepotan :D

follow me on twitter @haniyahsari



1 komentar:

  1. Kulukis dunia hitam dan putih 👌
    Yang hanya berselang
    Tawa-Tangis
    Pahit-Manis

    BalasHapus